Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Contoh Kartu Peminjaman dan Pengembalian Buku Perpustakaan

Sebagai upaya mewujudkan tertib administrasi di perpustakaan, pengelola tentunya perlu melengkapi setiap kebutuhan administrasi mulai dari menyiapkan buku induk perpustakaan hingga kartu peminjaman dan pengembalian buku. Berkaitan dengan administrasi perpustakaan sekolah, pada artikel ini saya akan membagikan contoh kartu peminjaman & pengembalian buku.

Sebelum menampilkan contoh kartunya, terlebih dahulu saya akan sedikit membahas pengertian (apa yang dimaksud dengan) kartu peminjaman dan pengembalian buku, mengapa ini perlu dibuat oleh pengelola perpustakaan, kegunaan, dan manfaatnya.

Ok. Langsung saja ke pembahasan...

Pengertian:

Kartu peminjaman dan pengembalian buku perpustakaan adalah sebuah kartu yang berisi nama yang meminjam buku ke perpustakaan (dalam hal ini perpustakaan sekolah), tanggal peminjaman, tanggal pengembalian dan paraf petugas.

Mengapa kartu ini perlu dibuat oleh pengelola perpustakaan?

Alasan mendasar adalah supaya buku yang keluar atau dipinjam dari perpustakaan jelas siapa yang meminjam dan kapan buku tersebut harus dikembalikan oleh peminjam. Dengan kartu tersebut pengelola dapat mengetahui dan mengontrol setiap buku yang keluar dan masuk kembali. Sehingga ini tentunya dapat memperkecil kemungkinan hilangnya buku.

Kegunaan:

Kartu peminjaman buku perpustakaan dapat digunakan sebagai media untuk mencatat nama anggota yang meminjam, judul buku yang dipinjam, banyaknya, tanggal peminjaman, dan waktu pengembalian. Di samping itu, kegunaan lainnya yaitu sebagai administrasi perpustakaan.

Manfaat:

Kartu ini tentunya memiliki manfaat yang besar bagi anggota perpustakaan dan pengelola.

Bagi anggota, kartu peminjaman ini bisa dijadikan sebagai salah satu syarat untuk bisa meminjam buku dari perpustakaan, karena pada umumnya setiap perpustakaan menerapkan aturan bahwa setiap anggota yang ingin meminjam buku untuk dibawa ke rumah wajib membawa kartu anggota dan kartu peminjaman buku.

Bagi pengelola perpustakaan, kartu tersebut dapat dimanfaatkan sebagai administrasi, juga sebagai tanda bukti atas terjadinya kegiatan meminjam dan mengembalikan buku yang dilakukan oleh anggota.

Itulah pembahasan awal sebagai pembuka dan sharing pengetahuan tentang administrasi perpustakaan.

Selanjutnya, untuk mengetahui bagaimana contoh kartu tersebut, di bawah ini kami menampilkan contohnya dalam bentuk gambar.

Contoh Kartu Peminjaman dan Pengembalian Buku:


Pada gambar di atas, Anda dapat melihat bahwa kartu tersebut isinya berbentuk tabel dengan 7 kolom ke samping memiliki keterangan, di antaranya yaitu:
  • Kolom "No." - merupakan kolom yang harus diisi dengan angka sesuai urutan banyaknya aktivitas peminjaman yang sudah dilakukan oleh anggota
  • Kolom "Tanggal Pinjam" - adalah kolom yang harus diisi sesuai dengan waktu atau tanggal dilakukannya peminjaman
  • Kolom " Judul buku" - adalah kolom yang harus diisi dengan judul buku yang telah atau akan dipimjam
  • Kolom "Kode/ Label" - adalah kolom untuk menuliskan kode buku berdasarkan aturan pengkodean/ pelabelannya
  • Kolom " Tanggal Kembali" - yaitu kolom untuk menuliskan kapan buku harus dikembalikan ke perpustakaan
  • Kolom "Paraf petugas" -  adalah kolom yang harus diisi dengan paraf petugas perpustakaan yang menjadi piket pada hari pengembalian buku
  • Kolom "Keterangan" - adalah kolom yang bisa diisi jika ada catatan yang perlu ditulis sebagai pengingat.

Cara Mengisi Kartu Peminjaman dan Pengembalian Buku:

Yang berwenang untuk mengisi kartu tersebut adalah petugas perpustakaan yang bertugas pada hari melakukan peminjaman atau hari dimana buku akan dikembalikan. Untuk cara pengisian kartunya, bisa Anda simak kembali pada penjelasan di atas.

Cara Membuatnya di Word:

Jika Bapak/Ibu ingin membuat kartu tersebut sendiri, Anda bisa menggunakan Word dengan mengikuti format kartu seperti yang telah diperlihatkan pada gambar di atas. Adapun ukuran kertas yang bisa digunakan yaitu ukuran A5 (14.8 cm x 21 cm). Jika sudah membuat atau mendesainnya di Word, terakhir Anda bisa langsung mencetaknya di kertas yang sesuai.

Apabila ingin praktis, Bapak/Ibu bisa mendownload doc berisi contoh format kartu tersebut melalui tautan berikut.
Semoga yang kami tulis dan bagikan di artikel ini bisa bermanfaat. Sekian dan terima kasih. Selamat bekerja kembali...