Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Contoh Format Surat Tugas Pengawas PAS

Selamat datang Bapak/Ibu Panitia PAS (Penilaian Akhir Semester).
Sekarang hanya tinggal beberapa hari lagi pelaksanaan PAS ganjil pada tahun pelajaran 2019/2020 akan segera dimulai, tepatnya tanggal 2 Desember 2019 mendatang. Oleh sebab itu, panitia mungkin saat ini sedang sibuk mempersiapkan administrasi untuk menyambut datangnya waktu penilaian akhir semester ganjil.

Dari sekian banyaknya administrasi yang harus disiapkan, satu diantaranya yaitu surat tugas untuk pengawas ruangan. Mengingat surat tugas tersebut adalah salah satu administrasi yang penting untuk dibuat dan dibagikan kepada guru yang ditugaskan menjadi pengawas dalam pelaksanaan kegiatan tersebut, maka pada postingan ini saya akan berbagi contoh format surat tersebut.

Surat tugas pengawas PAS merupakan sebuah surat dinas atau resmi yang berisi ketetapan kepala sekolah tentang penugasan kepada guru yang nantinya akan mengawal jalannya kegiatan penilaian akhir semester di kelas yang ditetapkan sebagai ruang PAS.


Tujuan dibuatnya surat tugas tersebut adalah untuk menugaskan guru supaya menjadi pengawas ruangan dalam kegiatan PAS. Di samping itu, surat tersebut juga dibuat untuk melengkapi administrasi kegiatan dengan maksud agar lebih formal dan profesional.

Manfaat surat tugas bagi pengawas yaitu dapat dijadikan tanda bukti bahwa guru tertentu telah ditugaskan untuk mengawasi peserta dalam mengerjakan soal-soal PAS agar pelaksanaannya bisa berlangsung kondusif.

Struktur surat tugas meliputi:
  • Kop/ kepala surat
  • Judul
  • Nomor surat
  • Badan surat (pernyataan kepala sekolah yang menugaskan guru untuk menjadi pengawas)
  • Nama guru, NIP/NUPTK, dan unit kerja
  • Penutup surat
  • Tempat dan tanggal penetapan surat tugas
  • TTD Kepala sekolah.
Contoh format surat tugas pengawas penilaian akhir semester atau PAS dapat dilihat pada gambar di bawah.



Jika membutuhkan dokumen (doc) nya bisa download lewat tautan berikut.

Download contoh format surat tugas pengawas pas.doc

Demikian surat tugas yang dapat dibagikan. Akhir kata, semoga ini bermanfaat bagi Bapak/Ibu yang bertugas menjadi panitia PAS di tahun pelajaran ini yakni 2019/2020.