Dokumen 1 Kurikulum 2013 untuk Sekolah Dasar
Selamat datang di dokumensekolahdasar.blogspot.com.
Topik kita sekarang adalah tentang Dokumen 1 Kurikulum 2013 untuk Sekolah Dasar.
Di postingan ini ada beberapa hal yang akan kami bahas terkait topik tersebut. Yang pertama, akan kita bahas terlebih dahulu apa itu Dokumen 1 Kurikulum 2013, Dasar atau landasan penyusunan dokumen tersebut, manfaatnya bagi sekolah, apa saja komponen penyusunnya, bagaimana prosedur penyusunannya, dan di akhir akan kami bagikan PDF-nya.
Untuk lebih memantapkan wawasan kita, simak pembahasannya hingga tuntas.
Apa itu Dokumen 1 Kurikulum 2013?
Dokumen 1 Kurikulum 2013 adalah salah satu bagian dokumen KTSP dengan mengacu pada kurikulum 2013 berlaku yang harus disusun oleh tim sekolah sebagai dasar penyelenggaraan program pendidikan guna meningkatkan mutu pendidikan pada sekolah tersebut.
Apa yang menjadi landasan penyusunan dokumen 1?
Ada 4 hal yang mendasari atau menjadi landasan dalam penyusunan dokumen 1, di antaranya yaitu: Landasan filosofis, Sosiologis, Landasan Psikopedagogik, dan Yuridis.
Landasan filosofis ini berkenaan dengan filosofi pendidikan di indonesia, begitu juga landasan sosiologis mempertimbangkan sosial dalam dunia pendidikan, kemudian psikopedagogik berkaitan dengan landasan mendidik, serta Yuridis adalah landasan hukum formalnya.
Landasan yurudis penyusunan dokumen 1 di antaranya adalah:
1. Undang-Undang Nomor 20 Tahun 2003 tentang SISDIKNAS (Sistem Pendidikan Nasional)
2. PP No. 19 Tahun 2005 tentang Standar Nasional Pendidikan atau disingkat SNP
3. Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang Peraturan Daerah
4. PP (Peraturan Pemerintah) No. 17 Tahun 2010 tentang Pengelolaan dan Penyelenggaraan Pendidikan.
Manfaat dokumen 1 kurikulum 2013
Manfaat dokumen 1 tentunya sangat besar bagi sekolah yang menyelenggarakan program pendidikan. Beberapa manfaat tersebut di antaranya:
1. Sebagai bahan kelengkapan administrasi sekolah
2. Sebagai bukti fisik terlaksananya program pendidikan yang professional dan andal sesuai peraturan yang berlaku dari pemerintah
3. Sebagai tolok ukur keberhasilan program yang telah dilaksanakan oleh sekolah
4. Sebagai bahan evaluasi untuk meningkatkan mutu pendidikan di masa mendatang.
Apa saja Komponennya?
Secara garis besar, komponen penyusun dokumen 1 meliputi:
1. Tujuan tingkat satuan pendidikan
2. Struktur kurikulum dan muatannya
3. Kalender pendidikan.
Prosedur penyusunan dokumen 1
Dalam menyusun dokumen 1 k13 ini, setidaknya ada beberapa prosedur atau tahapan yang harus dilaksanakan. Prosedurnya meliputi:
1. Tahap pembentukan tim pengembang kurikulum
2. Tahap analisis konteks dan kebutuhan masyarakat
3. Tahap penyusunan dokumen 1.
Pada tahapan penyusunan, tim pengembang kurikulum juga harus memperhatikan sistematika dokumen 1 yang disusunnya.
Sistematika penyusunan dokumen 1:
1. Pendahuluan (bagian ini mencakup latar belakang dan dasar hukum)
2. Tujuan (bagian ini terdiri dari visi, misi, dan tujuan sekolah atau satuan pendidikan
3. Muatan Kurikuler (bagian ini meliputi penjelasan tentang: muatan nasional, matan local, bimbingan konseling, TIK, kegiatan ekstrakurikuler, ketuntasan belajar, remidial dan pengayaan, kriteria kenaikan kelas & kelulusan, penguatan pendidikan karakter, serta gerakan literasi sekolah)
4. Beban Belajar (bagian ini menjelaskan pengaturan beban belajar seperti alokasi waktu per jam pelajaran tatap muka, dan jumlah minggu efektif)
5. Kalender Pendidikan (bagian ini berisi kalender pendidikan baik dari dinas pendidikan provinsi, kabupaten, dan sekolah)
6. Penutup (bagian ini memuat kesimpulan dan saran)
Mengapa dokumen 1 kurikulum 2013 untuk sekolah dasar begitu penting?
Yang menjadikan dokumen ini begitu penting yaitu termasuk salah satu komponen SNP atau Standar Nasional Pendidikan yang harus dilaksanakan oleh semua sekolah di Indonesia guna mewujud tujuan pendidikan nasional yang berkualitas. Di samping itu, dokumen kurikulum termasuk satu unsur paling penting dalam pendidikan, karena tanpa menyusun kurikulum maka suatu sekolah tidak akan terselenggara dengan baik. Hal lain yang menjadikan dokumen 1 sangat penting karena ini akan menjadi penilaian dalam akreditasi sekolah.
Itulah pembahasan yang bisa kami sampaikan.
Sesuai dengan deskripsi di atas, di postingan ini kami pun akan membagikan PDF dokumen 1 kurikulum 2013. Bagi kepala sekolah dasar atau SD yang menginginkannya bisa mendownload pdf-nya pada link berikut.
Dokumen 1 Kurikulum 2013 SD PDF
Demikian pembahasan dan pdf yang dapat dibagikan. Semoga bermanfaat