Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Menciptakan Suasana Belajar Kondusif di Kelas

Kondisi atau suasana belajar yang kondusif adalah harapan setiap guru. Dengan suasana kondusif maka materi pembelajaran akan lebih mudah dipahami siswa. Fakta-nya, suasana seperti itu hanya terjadi pada pembelajaran tertentu saja yang benar-benar disukai oleh siswa.
Yang jadi pertanyaan justru mengapa bisa demikian?
Jika kita belajar psikologi pendidikan tentunya kita mampu memahami apa yang sebenarnya dapat membuat suasana belajar jadi kondusif. Jawabannya adalah kembali pada karakteristik belajar siswa.
Jika diambil bahasa sederhana-nya yaitu kembali pada minat belajar.
Kenapa minat belajar siswa?
Sebagai pembelajar, siswa tentunya mempunyai selera belajar. Dan selera belajar akan tinggi ketika siswa belajar dengan metode yang mereka harapkan.
Sebenarnya siswa tidak tau apa itu metode mengajar, hanya guru yang mungkin lebih paham tentang itu. Yang siswa ketahui hanyalah pengalaman belajar yang menyenangkan.




Nah, di sini akan kita bahas bagaimana cara agar suasana belajar di kelas jadi kondusif.

cara agar suasana belajar di kelas jadi kondusif

Berikut ini cara-cara yang bisa diterapkan:

Memahami Materi yang Disampaikan

Memang tidak dapat kita sangkal bahwa pemahaman kita terhadap suatu materi tidak semuanya sempurna. Terkadang ada saja pembahasan yang memang masih belum kita pahami sepenuhnya. Sadar ataupun tidak, ini dapat menjadi salah satu penentu dalam menciptakan pembelajaran yang kondusif. Alih-alih jika kita memahami materi dengan baik, tentu itu akan menjadikan guru lebih percaya diri saat mengajar. Sehingga siswa melihat guru seperti ahli atau pakar dalam pembahasan tersebut.

Strategi atau Metode Mengajar yang Tepat

Manusia memiliki sifat mudah bosan. Sama halnya ketika kita mengajar hanya menggunakan metode ceramah saja, tentu itu akan menjadikan siswa jenuh, mengantuk, dan akhirnya siswa mencari kegiatan lain di kelas untuk menghilangkan rasa kantuknya.
Kasus tersebut sering terjadi di kelas, apabila kita terlalu sering menyampaikan materi dengan ceramah. Akhirnya siswa mengantuk, dan mulailah terjadi gaduh di dalam kelas. Oleh karena itu, agar kelas kondusif maka diperlukan juga strategi mengajar yang beragam, tidak itu itu saja, agar siswa lebih semangat belajar sehingga perhatiannya tertuju pada guru di kelas.

Memberikan Reward atau Penghargaan

Sesekali, guru pun perlu menghargai perhatian siswa saat belajar. Cara ini cukup ampuh dan bisa diterapkan saat guru memberikan umpan balik berupa pertanyaan yang harus dijawab siswa. Ketika siswa menjawab dengan benar, itulah momen yang tepat untuk memberikan reward kepada siswa yang aktif, sehingga siswa lainnya mungkin akan ter-motivasi untuk memperhatikan materi yang disampaikan untuk bisa menjawab pertanyaan yang diajukan guru.
Reward tidak harus selalu berupa benda. Nilai pun bisa dijadikan stimulus untuk menumbuhkan motivasi belajar siswa sehingga pembelajaran pun bisa menjadi kondusif.
Itu saja yang mungkin bisa disampaikan.
Tiga hal di atas bisa kita jadikan acuan sebagai cara untuk menciptakan suasana belajar yang kondusif di kelas.
Apa pendapat Ibu / Bapak ?
Tuliskan point yang mungkin belum kami tulis di atas untuk melengkapi tulisan ini. Tulis tanggapan Bapak/ Ibu pada kolom komentar.