Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Cara Menerjemahkan Teks Bahasa Indonesia ke Inggris Menggunakan Word

Menerjemahkan teks secara langsung memang bukan pekerjaan mudah, karena sedikitnya Anda membutuhkan pemahaman tentang bahasa yang akan diterjemahkan, atau mungkin Anda perlu kamus untuk melakukannya.

Seiring kemajuan teknologi komputer, tanpa kedua hal di atas, Anda bisa menerjemahkan teks dengan mudah dalam waktu yang cepat menggunakan translator atau alat penerjemah dengan hasil terbaik.

Berdasarkan hal tersebut, tutorial komputer kali ini, saya akan sharing dengan Anda bagaimana cara menerjemahkan teks bahasa Indonesia ke Bahasa Inggris menggunakan microsoft word.

Tentunya postingan ini akan memberikan Anda sedikitnya pengetahuan tentang cara menerjemahkan teks dari bahasa Indonesia ke Inggris, atau pun ke bahasa lainnya yang fiturnya tersedia di word Anda.

Ok... Mari simak pembahasannya dengan saksama.

Inilah cara menerjemahkan (men-translate) teks bahasa Indonesia ke Inggris melalui word yang Anda miliki.

  • Buka Microsoft word di komputer Anda
  • Buat atau tulis kalimat dalam bahasa Indonesia yang ingin diterjemahkan
  • Blok atau hitamkan teks atau kalimat yang sudah dibuat
  • Pada bagian bawah, jika deteksi bahasanya sudah benar (word mendeteksi bahasa yang diketik sebagai bahasa Indonesia) maka lanjutkan ke tahapan pada poin selanjutnya. Tapi jika word mendeteksi teks Anda sebagai bahasa lain, maka ubah dulu ke Indonesia dengan cara mengklik tampilan bahasa yang ada di bagian bawah dan ubah ke Indonesia.
  • Jika tahapan sebelumnya sudah benar, lanjutkan dengan memilih menu Tinjau
  • Klik Toolbar Terjemahkan atau Translate
  • Pilih Terjemahkan Teks Terpilih
  • Setelah itu akan muncul kotak dialog di sebelah kanan layar pada word Anda
  • Periksa kesesuaian bahasa yang akan digunakan dengan memilih target bahasanya menjadi Inggris
  • Jika sudah sesuai bisa langsung dilihat hasilnya di bawah Microsoft Translator.

Bagaimana?

Mudah kan?

Untuk memperjelas bahasan ini, silakan melihat gambar berikut.

Nah, itulah cara menerjemahkan teks bahasa indonesia ke inggris menggunakan word. Mudah, kan?

Tambahan:

Di samping menerjemahkan teks, di word Anda juga bisa memeriksa atau cek spell dan grammar dari hasil terjemahan yang sudah jadi, sehingga hasilnya akan lebih baik.

Caranya yaitu Anda bisa menyalin teks hasil terjemahannya, kemudian memindahkannya ke lembar pengetikan.

Setelah itu, blok teks tersebut, ubah deteksi bahasanya ke bahasa asli teks terjemahan yakni bahasa Inggris, kemudian klik Ok.

Blok lagi teks bahasa Inggris tersebut, pilih menu Tinjau, dan klik Ejaan dan Tata Bahasa.

Maka, di samping kanan layar Anda akan melihat saran perbaikan untuk kalimat yang grammarnya harus diperbaiki. Kemudian, klik Ubah untuk saran dari microsoft word Anda.

Selesai. Sekarang Anda sudah bisa menerjemahkan teks bahasa Indonesia Anda ke bahasa Inggris dengan grammar yang benar sesuai saran microsoft word.

Demikian tutorial yang dapat saya sampaikan. Semoga bermanfaat.