Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Cara Membuat Formulir PPDB Online Alternatif

Selamat datang Panitia PPDB di SD ataupun di Sekolah/ Madrasah lainnya (MI/SMP/MTs/SMA/MA/SMK). Kali ini saya akan berbagi tutorial tentang pembuatan formulir online untuk pendaftaran siswa baru yang bisa dibuat dengan Google form.

Tutorial ini diharapkan dapat bermanfaat bagi panitia penerimaan peserta didik baru di tahun pelajaran 2020-2021 atau di tahun berikutnya.

Mengapa Anda perlu mempelajari cara membuat formulir ppdb online? Alasannya adalah untuk memperdalam wawasan tentang IT, sekaligus formulir akan lebih flexible diisi dimana pun oleh pendaftar melalui smartphone ataupun komputer selama terhubung dengan jaringan internet.

Berikut ini panduan tentang cara membuat formulir online di google form untuk penerimaan siswa / peserta didik baru.

Langkah-Langkah Pembuatan Formulir PPDB di Google Form

Mendesain Tema Formulir PPDB Anda

1. Login ke Google form melalui akun google Anda
2. Pada bagian Memulai Formulir Baru, klik tanda " + " (dengan keterangan Kosong)
3. Untuk mempercantik tampilannya dengan gambar tertentu milik Sekolah Anda, bisa memberikan gambar pada bagian Header dengan meng-klik Sesuaikan Tema




4. Sesuaikan tema untuk formulir ppdb Anda dengan menambah gambar untuk Header, Warna Latar, Jenis teks/ huruf pada Opsi tema.





5. Atur sesuai keinginan Anda, mulai dari Pilih gambar (gunakan gambar dengan ukuran 1600x400 pixel agar pas), Warna Tema, Warna Latar Belakang, dan Gaya Font seperti pada gambar di atas.

Menambah Bagian Judul dan Jenis Pertanyaan di Formulir

1. Mengisi bagian Judul dan Deskripsi Formulir
Isi bagian judul untuk formulir ppdb online Anda, misal: Formulir Pendaftaran. Kemudian isi juga bagian deskripsi di bawah judulnya.

Lihat gambar berikut.






2. Membuat jenis pertanyaan yang wajib diisi atau opsional dalam formulir ppdb

Pada awalnya Anda akan menemukan pertanyaan tanpa judul sebelum formulir tersebut diedit. Selanjutnya klik bagian pertanyaan tanpa judul dan isi judul tersebut. Misal: Nama Calon Peserta Didik. Setelah itu, pilih Opsi Jawaban Singkat (karena jenis pertanyaannya terbuka atau bebas diisi dengan teks atau angka). Terakhir klik (nyalakan/ aktifkan) tombol Wajib diisi jika pertanyaan itu harus diisi tidak boleh dilewati oleh calon peserta didik. Apabila isiannya opsional (bisa dikosongkan) maka jangan aktifkan tombol tersebut.

Perhatikan gambar berikut ini.



3. Menambah Pertanyaan baru dengan jenis yang berbeda di formulir

Nah, selanjutnya saya akan menjelaskan cara menambah pertanyaan baru dengan jenis yang berbeda. Misalnya untuk membuat pertanyaan dengan isian tertutup dengan menggunakan pilihan ganda dan format tanggal.

a. Membuat pertanyaan baru di formulir dengan Opsi Pilihan Ganda

Langkah-langkah:
  • Klik tanda " + " di samping Opsi pilihan jawaban untuk menambah pertanyaan baru
  • Pertanyaan baru misalnya diberi judul jenis ... dengan Pilihan Laki-laki dan Perempuan
  • Ubah Jawaban ke Pilihan Ganda
  • Ubah Opsi 1 dengan Laki-laki dan pada bagian di bawahnya (Tambahkan opsi) diisi dengan Perempuan
  • Jika ingin menjadikan pertanyaan ini tidak bisa dilewati maka aktifkan tombol wajib diisi.
Berikut ini gambar untuk memperjelas penjelasan di atas.



b. Membuat pertanyaan baru di formulir dengan Isian Tanggal

Nah, kalau yang ini kita bisa menerapkannya pada pertanyaan tentang tanggal lahir. Langkah-langkahnya sebagai berikut.
  • Klik tanda " + " untuk membuat pertanyaan baru
  • Isi judul pertanyaan dengan Tanggal Lahir
  • Ubah opsi Jawaban ke Tanggal (sebenarnya sistem sudah menyetel otomatis saat Anda mengetik judul pertanyaan, jadi otomatis opsi jawabannya akan menyesuaikan)
  • Klik Aktifkan atau Non-aktifkan tombol Wajib diisi untuk menyesuaikan jenis pertanyaan wajib atau opsional.
Perhatikan gambar di bawah ini.



Tambahan:
Untuk membuat pertanyaan lainnya bisa mengikuti langkah yang sudah dijelaskan di atas. Jadi Anda bisa membuat sebarapa banyak pertanyaan dan jenisnya sesuai penjelasan sebelumnya.

Terakhir. Apabila semua pertanyaan sudah selesai dibuat maka selanjutnya klik tombol Kirim. Tombol ada pada bagian kanan atas layar komputer Anda. Setelah itu, akan muncul tampilan Kirim Formulir.

Pada bagian kirim melalui atau klik simbol link (tautan). Centang kotak perpendek URL. Kemudian klik Salin.

Gambarnya seperti berikut.



Setelah itu, link formulir ppdb bisa dibagikan di sosial media sekolah Anda agar calon peserta didik baru dapat mengisinya dan melakukan pendaftaran online melalui formulir yang sudah dibuat.
Sekian tutorial pembuatan formulir ppdb dengan menggunakan google form.
Semoga tutorial ini bermanfaat. Terima kasih atas kunjungannya.