Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Contoh Format Jadwal PAS Kelas 1 sampai 6 SD

Selamat datang Guru / Panitia PAS di Sekolah Dasar.
Kali ini saya ingin sharing dokumen yang memuat contoh format jadwal penilaian akhir semester untuk jenjang SD mulai dari kelas 1 sampai dengan kelas 6.

Jadwal PAS merupakan pengaturan waktu yang disusun untuk melaksanakan kegiatan penilaian akhir semester di satuan pendidikan tertentu dalam hal ini yaitu sekolah dasar.

Jadwal tersebut disusun oleh panitia berdasarkan kalender pendidikan yang berlaku pada tahun pelajaran baru yang sedang berlangsung dengan memperhatikan instruksi dari dinas pendidikan kabupaten setempat.

Kegunaan dari jadwal PAS adalah untuk mengatur pelaksanaan ujian sehingga dapat diketahui mata pelajaran apa saja yang di-uji-kan kepada peserta didik berdasarkan hari dan jam yang ditetapkan.

Di samping itu, jadwal ini wajib dimiliki oleh setiap sekolah saat akan menyelenggarakan PAS. Dokumen ini pun termasuk salah satu administrasi PAS yang harus ada saat kegiatan dilaksanakan.


Apa saja yang harus dicantumkan dalam jadwal PAS SD?

Pertama, data hari mulai hari ke-1 hingga ke-4. Kedua, data tema setiap mapel, dan Ketiga yaitu data jadwal dalam bentuk tabel.

Tabel jadwal PAS mencakup beberapa kolom keterangan di antaranya yaitu kolom:
  1. Nomor
  2. Hari
  3. Jam ke-
  4. Tema
  5. Muatan Pelajaran.
Untuk lebih jelasnya, Bapak/Ibu dapat melihat contoh formatnya pada tampilan PDF berikut.





Doc bisa didownload di bawah:

Download doc contoh format jadwal penilaian akhir semester di sd

Administrasi penilaian akhir semester lainnya yang mungkin ingin Bapak/Ibu lihat:

Demikianlah bentuk tabel pada jadwal pas SD kelas 1, 2, 3, 4, 5, dan kelas 6.
Akhir kata, sekian yang bisa saya sampaikan. Semoga yang ditulis pada postingan ini dapat bermanfaat bagi panitia PAS di SD.